Sehat Tanpa Alat

Website tentang latihan membentuk tubuh dan menjaga kebugaran yang dilakukan tanpa menggunakan barbel. #calisthenics #bodyweight

Powered by Blogger.

Cara Melakukan Pull Up Bagi Pemula

cara mudah dan simpel untuk melakukan pull up


Assalamualaikum wr. wb.

Pada kesempatan ini Sehat Tanpa Alat akan berbagi tips tentang cara melakukan pull up bagi pemula.



Pull up merupakan olahraga membentuk badan tanpa menggunakan beban  melainkan menggunakan berat tubuh kita sendiri sebagai beban. Pull up dapat dilakukan dimanapun yang penting ada palang pull up (pull up bar) untuk menggantungkan badan kita. Bagi sobat yang tidak mempunyai pull up bar, sobat dapat menggunakan kusen pintu rumah (seperti saya dulu).

Pull up sebenarnya merupakan gerakan yang sederhana, namun memiliki segudang manfaat untuk tubuh kita. Otot-otot yang dilatih saat kita melakukan pull up antara lain: otot punggung (latissimus dorsi), otot dada (pectoral), otot bahu (deltoid dan trapezius), tricep, bicep, dan sedikit melatih otot perut (abdominal). Banyak sekali bukan?


otot punggung, otot dada, otot bahu, bicep, tricep, otot perut


Dibanding dengan push up, pull up mungkin lebih susah dilakukan. Bahkan, untuk mencapai 8-15 repetisi, kita memerlukan perjuangan yang lumayan keras. Bagi sobat yang belum bisa melakukan pull up sama sekali, saya sarankan sobat melakukan chin up terlebih dahulu.


Berikut adalah langkah-langkah melakukan pull up dengan benar.

  1. Berdiri tepat di bawah pull up bar.
  2. Angkat kedua tangan sobat ke atas dengan telapak tangan menghadap ke depan.
  3. Raih pull up bar dengan kedua tangan. Posisikan kedua tangan berjarak selebar bahu.
  4. Rapatkan kedua kaki.
  5. Kontraksikan otot kaki untuk menjaga tubuh tetap lurus. Kaki jangan sampai bergerak ke depan.
  6. Angkat tubuh sampai dagu melewati palang pull up. Hembuskan nafas saat kepala sampai di atas.
  7. Turunkan tubuh sampai siku lurus.
  8. Lakukan secara berulang dengan gerakan yang benar.
Saat latihan, usahakan melakukan gerakan secara sempurna. Jangan bohongi diri sobat. Seiring dengan waktu, repetisi sobat pasti bertambah.


Tips melakukan pull up:
Saat sobat melakukan pull up, bayangkan sobat sedang menarik palang pull up ke bawah. Jangan membayangkan sobat sedang mendorong dada ke atas. Hal ini memang terlihat sederhana, tetapi dengan sobat membayangkan menarik palang pull up ke bawah, secara tidak sadar sobat memfokuskan otot punggung (latissimus dorsi) untuk bekerja. Percayalah, hal ini akan membuat pull up terasa sedikit lebih mudah.


Sekian postingan kali ini tentang cara melakukan pull up bagi pemula. Semoga bermanfaat.

Wassalamualaikum wr. wb.
Bagikan :
+
Previous
This is the oldest page
6 Komentar untuk "Cara Melakukan Pull Up Bagi Pemula"

Coba di tambahkan fotonya biar keren...bosq

Belum bisa pull up koq suruh naik gmn ini

makasih sangat bermanfaat,tapi apa gak ada teknik lainya kaka

Ada teknik lain untuk menguasai pull up, kaka. Silahkan cek di https://www.tanpabarbel.com/2020/07/rahasia-menguasai-pull-up-dengan-progresi.html

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top